Senin, 01 Oktober 2018

Sejarah Singkat Pondok Pesantren Hidayatul Mubtadi'in Kendal

Pondok Pesantren Hidayatul Mubtadi'in  adalah sebuah Pesantren Salaf yang berada di Desa Jambearum Kecamatan Patebon Kabupaten Kendal.
Pondok Pesantren ini didirikan oleh Romo KH. Abdul Rochim Chamim, S.Pd.I pada tahun 2000 dengan kondisi sangat sederhana pada saat itu. Sebelumnya Pesantren ini adalah sebuah Majlis Ta'lim dan Taman Pendidikan Al-Qur'an (TPQ) yang dulunya bernama Daarul Mubtadi'in yang diikuti oleh anak-anak dan pemuda di sekitar Desa Jambearum.

Pada tahun 2001 ketika sowan kepada gurunya, Romo KH. Abdullah Ma'sum Jauhari (Gus Ma'sum) Lirboyo, nama Daarul Mubtadi'in diganti dengan Hidayatul Mubtadi'in sama seperti nama Pondok Pesantren yang ada di Lirboyo.
Namun seiring berjalannya waktu banyak wali santri yang bermaksud menitipkan anaknya untuk menginap. Akhirnya berdirilah Pondok Pesantren Hidayatul Mubtadi'in pada th. 2000 / 2001.

Sebagaimana lazimnya sebuah Pondok Pesantren Salaf , awal mulanya sistem pendidikannya adalah sistem klasik seperti Sorogan, Bandungan, dll. Namun seiring berjalannya waktu, Pondok Pesantren Hidayatul Mubtadi'in mulai melakukan pembenahan dan pengembangan sistem belajar mengajar yang lebih efektif. Sehingga pada th. 2002 berdirilah Madrasah Hidayatul Mubtadi'in (MHM) dan seiring dengan kemajuan zaman dan banyaknya santri mukim yang bersekolah, maka pada th 2013 berdirilah sekolah formal SMK Hidayatul Mubtadi'in. Juga pada tahun 2018 berdiri SMP Islam Hidayatul Mubtadi'in.